Peta Sulawesi
Peta Sulawesi merupakan salah satu
wilayah NKRI yang dulunya dikenal dengan sebutan Celebes. Pulau yang ada di
sebelah timur Kalimantan ini sendiri merupakan salah satu dari Kepulauan Sunda
Besar dan menjadi terbesar kesebelas dunia.
Wilayah pulau ini sendiri
dikelilingi dengan laut, batasnya di sebelah barat merupakan Selat Makasar,
sebelah timur Pulau Halmahera dan Laut Arafuru. Sementara itu sebelah selatan
ada Laut Bali dan juga Laut Jawa, sementara sebelah utara merupakan Laut Filipina.
Bukan hanya itu saja,
perairan yang masuk dalam kawasan itu merupakan Coral Triangle dengan
pemandangan bawah laut yang sangat indah. Bahkan taman laut Pulau Sulawesi ini menjadi
salah satu paling indah di dunia.
Taman
Laut di Peta Sulawesi Paling Indah
Pada peta Sulawesi memang
terlihat bahwa pulau ini dikelilingi dengan lautan, beberapa kawasannya
merupakan habitat terumbu karang dan ikan-ikan laut langka. Tidak mengherankan
jika kawasannya menjadi Taman Nasional seperti ulasan berikut.
1. Taman Nasional Bunaken
Bagi pecinta wisata
bahari, Taman Nasional Bunaken pasti sudah tidak asing lagi, sebab kawasan ini
memiliki pemandangan bawah laut yang sangat indah dan kaya. Tidak heran jika
banyak wisatawan lokal maupun asing datang untuk diving atau snorkeling.
Dalam kawasan yang masuk
dalam peta Sulawesi ini, kamu bisa melihat 390 spesies terumbu karang pada
kawasan seluas 11.709 hektar. Terdapat juga ekosistem lain yaitu padang lamun
sebanyak sembilan spesies tumbuhan berbunga dalam laut dangkal seluas 5.108
hektar.
Bukan hanya itu saja,
terdapat juga kirang lebih 2.000 spesies ikan kerang, juga terdapat delapan
spesies dari mamalia laut, juga 200 spesies moluska. Wilayah yang luas
membuatnya memiliki kurang lebih 20 spot diving dengan air laut yang sangat
jernih.
2. Taman Nasional Wakatobi
Jika melihat pada peta
Sulawesi, Taman Nasional Wakatobi berada di Sulteng dan menjadi cagar
biosfer dunia sejak tahun 2021. Berada dalam kawasan Coral Triangle, keindahan
bawah lautnya termasuk yang terindah di dunia, lho!
Dari 850 spesies terumbu
karang dunia, terdapat 750 spesies yang hidup dalam perairan Wakatobi ini.
Bukan hanya itu saja, terdapat juga setidaknya 112 jenis kerang dan berbagai
mahluk laut lainnya.
Bukan itu saja, wilayah
laut di Peta Sulawesi juga menjadi tempat hidup dari banyak hewan langka
seperti penyu hijau, penyu sisik, lumba-lumba, juga ikan napoleon. Selain itu
ada juga kepiting kenari, cumi-cumi bintik hitam, dutung, dan sekitar 500 jenis
ikan teridentifikasi.
3. Taman Nasional Kepulauan
Togean
Termasuk dalam Kabupaten
Tojo Una-una, Sulteng, kawasan taman nasional ini berada di tengah Teluk Tomini
sehingga cukup tersembunyi. Kawasan konservasi ini memiliki banyak sekali
keindahan seperti terumbu karang dan juga ubur-ubur.
Menjadi bagian perairan di
peta Sulawesi, Taman Nasional Kepulauan Tigean juga menjadi bagian Coral
Triangle. Di sana terdapat setidaknya 4 tipe terumbu karang yaitu fringing
reef, patch reef, barrier ree, dan juga atol.
Tidak hanya terumbu
karang, Taman Nasional Kepulauan Tigean juga menjadi tempat hidup dari 596
spesies ikan. Airnya yang sangat jernih bahkan memungkinkan untuk melihat
ekosistem laut dangkal tanpa harus menyelam.
4. Taman Nasional Taka
Bonerate
Dalam peta Sulawesi,
Taman Nasional Taka Bonerate berada di Kepulauan Selayar, Sulsel. Dulunya Taka
Bonerate lebih dikenal dengan sebutan Kepulauan Macan, namun berganti nama
seperti sekarang sejak menjadi kawasan konservasi oleh Belanda di masa
kolonial.
Perairan ini dipenuhi
dengan gugusan terumbu karang membentuk cincin maupun atol yang sangat indah
dan terbesar setelah Suvadiva dan Kwajalein. Bukan hanya terumbu karang, kamu
bisa melihat bayi hiu jenis black tips di bibir pantai Pulau Tinabo.
Sulawesi menjadi salah
satu pulau dengan banyak Taman Nasional yang menjadi habitat terumbu karang serta
hewan laut langka. Hal ini karena dalam peta Sulawesi menunjukkan
banyaknya perairan yang mengelilingi salah satu pulau besai Indonesia ini.
Keyword : Peta Sulawesi
Deskripsi : Dalam peta
Sulawesi menunjukkan bahwa banyak perairan yang menjadi kawasan Taman
Nasional dengan habitat terumbu karang dan hewan laut langka
Belum ada Komentar untuk "Peta Sulawesi"
Posting Komentar